Sosialisasi Paspor Elektronik, M-Paspor, Program Kemudahan Persyaratan Paspor Haji/Umroh/Wisata Rohani ke Israel, & Pengenalan Sekolah Kedinasan Kemenkumham RI di SMK Negeri 1 Rekayasa dan Teknologi Boven Digoel

WhatsApp_Image_2024-02-20_at_07.43.14.jpeg

(Jumat, 16 Februari 2024) Bertempat di di SMK Negeri 1 Rekayasa dan Teknologi Boven Digoel Kantor Imigrasi Merauke melaksanakan Sosialisasi Paspor Elektronik, M-Paspor, Program Kemudahan Persyaratan Paspor Haji/Umroh/Wisata Rohani ke Israel, & Pengenalan Sekolah Kedinasan Kemenkumham RI. Kegiatan Sosialisasi ini dimulai, yang diawali dengan sambutan dari Guru serta Murid SMK Negeri 1 Rekayasa dan Teknologi Boven Digoel. Kegiatan dilanjutkan dengan pengenalan serta pemaparan materi sosialisasi tentang Paspor Elektronik, M-Paspor, Program Kemudahan Persyaratan Paspor Haji/Umroh/Wisata Rohani ke Israel, & Pengenalan Sekolah Kedinasan Kemenkumham RI oleh Rotuahman Saragih selaku Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II TPI Merauke. adapun sesi tanya jawab dari kegiatan Sosialisasi ini yaitu : 1.)Pak Harun (Guru SMK Negeri 1 Rekayasa dan Teknologi Boven Digoel) : Berapa lama waktu proses pembuatan paspor? jawab : Untuk pengurusan paspor apabila pemohon yang telah datang ke kantor Imigrasi Merauke untuk pengambilan Foto dan Pengambilan data Biometrik, Paspor di pastikan selesai dan dapat di ambil Pada 3 Hari kerja di Kantor Imigrasi atau apabila yang bersangkutan berhalangan untuk ke Kantor Imigrasi Merauke dapat di wakilkan dengan saudara atau pun keluarga dengan persyaratan yaitu surat kuasa pengambilan paspor di tanda tangani dengan materai. 2.) Negara-Negara mana sajakah yang bebas visa untuk jenis Paspor Elektronik? Jawab : untuk Negara-negara yang bebas Visa adalah Negara-negara yang tergabung dalam ASEAN contohnya seperti Negara Singapore yang bebas Visa selama 30 hari dan adapun Negara di luar ASEAN yang bisa bebas Visa selama 15 hari yaitu Negara Jepang apabila memiliki Paspor Elektronik. Kegiatan Sosialisasi ini bertujuan untuk menyebarkan informasi Keimigrasian seluas-luasnya kepada masyarakat khususnya terkait Kelebihan dari Elektronik Paspor.

Jl.Taman Makam Trikora No. 88 Merauke Papua Selatan Kode Pos 99613
(0971)321977

Email Kehumasan
knm.merauke@kemenkumham.go.id 

Email Aduan
knm.merauke@kemenkumham.go.id 

logo besar kuning
 
KANTOR IMIGRASI KELAS II TPI MERAUKE
KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA
Hari ini58
Kemarin46
Minggu ini258
Bulan ini502
Total59982

Thursday, 09 May 2024